Update Info Penting Via Facebook!

Informasi Beasiswa Najran University Saudi Arabia 2019

Maroko Mizyan - Kuliah di Timur Tengah seakan sudah menjadi pamor bagi masyarakat muslim Indonesia. Lebih - lebih di Arab Saudi, pamor itu semakin besar seiring dengan besarnya keuntungan dan fasilitas yang disediakan oleh kerajaan Arab Saudi kepada para mahasiswanya. Tak heran jika setiap kali salah satu kampus Arab Saudi membuka pendaftaran, pasti selalu ramai dan diminati oleh para pencari ilmu, terutama ilmu agama.
Baca juga Kumpulan Informasi Beasiswa Timur Tengah

Baru - baru ini, Najran University membuka pendaftaran beasiswa jenjang S1 tahun ajaran 1440-1441 H. Sebagai informasi, Universitas ini membuka pendaftaran dua kali setiap tahunnya, yakni antara bulan Rajab dan Muharram. Para calon mahasiswa bisa mendaftarkan diri melalui online mulai Ahad tanggal 25 Jumada al Tsani 1440 H sampai 29 Sya'ban 1440 H, atau bertepatan dengan tanggal 3 Maret 2019 sampai 4 Mei 2019.
 Mencakup apa saja beasiswa ini? Baca Sejuta Keuntungan dan Fasilitas Beasiswa di Arab Saudi
Sekilas Tentang Najran University
Universitas Najran didirikan duabelas tahun yang lalu. Terletak di pinggiran timur kota Najran, universitas ini dibangun di atas lahan seluas 1.800 hektar dan merupakan kampus terluas di Arab Saudi. Terdapat dua komplek kampus pria dan wanita yang masing - masing berkapasitas 45.000 mahasiswa.

Meskipun tergolong baru, Najran University sudah mulai menampakkan perkembangannya. Selain membuka dan menerima pendaftaran untuk mahasiswa asing untuk meningkatkan rangking universitas secara nasional, beberapa fasilitas dan sarana penunjang juga semakin lengkap. Gedung perkuliahan, asrama, kantin, perpustakaan, fasilitas olahraga (lapangan futsal, bulutangkis, kolam renang, dan lain - lain), pusat kesehatan dan sebagainya sudah dibangun secara serius oleh pemerintah Arab Saudi.

Program Beasiswa S1
Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya usia, Najran University kian membuka peluang bagi mahasiswa asing non Arab untuk melanjutkan studi di sana. Beberapa pelajar dari Afrika, Eropa, Asia (termasuk Indonesia) sudah diterima dan menjalani perkuliahan di sana. Sayangnya, untuk saat ini pendaftaran online hanya dibuka bagi pelamar program S1 saja. Sedangkan pelamar yang ingin apply program pasca sarjana atau S2, disyaratkan untuk langsung datang ke kampus untuk menyerahkan berkas dan wawancara.

Sampai saat ini, Najran University sudah mempunyai 14 fakultas dan puluhan program studi yang terdiri dari fakultas keagamaan dan fakultas umum. Di antara fakultas agama adalam Fakultas Syariah dan Ushuluddin yang membidangi prodi Syariah dan Ushuluddin. Sedangkan untuk fakultas umum ada bahasa dan sastra Inggris, Arab, pendidikan bahasa Inggris, Arab, matematika, fisika, atau bisa Anda amati secara lengkap di sini. Dari 14 fakultas tersebut, khusus fakultas kedokteran hanya boleh dimasuki oleh warga Arab Saudi sendiri, itu artinya Anda tidak berkesempatan untuk mendaftar di fakultas tersebut.

Di Najran University tidak menyediakan I'dad Lughoh atau kelas persiapan bahasa Arab. Jadi bagi calon pelamar, menguasai bahasa Arab secara aktif maupun pasif sudah menjadi syarat mutlak untuk masuk. Ketika ternyata Anda diterima dalam pendaftaran online dan tidak mempunyai surat keterangan atau sertifikat kemampuan bahasa Arab, otomatis Anda tidak jadi diberangkatkan.

Terdapat program khusus untuk fakultas umum sebelum memulai belajar program S1, yakni harus mengikuti program sanah tahdhiriyyah selama satu tahun. Program ini bertujuan untuk memantapkan calon mahasiswa fakultas umum dalam kemampuan bahasa Inggris, matematika, dan sebagainya.

Persyaratan
Secara umum, persyaratan yang harus dipenuhi saat akan melakukan pendaftaran online hanyalah berupa berkas yang terdiri dari paspor, ijazah dan transkrip nilai yang diterjemahkan dalam bahasa Arab oleh penerjemah tersumpah serta dilengkapi dengan legalisir. (Paspor tidak diterjemahkan). Untuk jasa penerjemah tersumpah yang terpercaya dan direkomendasikan, silakan hubungi penerjemahjakarta.com

Adapun persyaratan yang dipertimbangkan setelah mendaftar (untuk memuluskan jalan diterima) dan sebelum keberangkatan (untuk mendapatkan izin berangkat dan visa setelah diumumkan kelulusan), adalah sebagai berikut sebagaimana yang tercantum dalam website resmi, di antaranya;

1. Usia pelamar tidak kurang dari 17 tahun dan tidak lebih dari 25 tahun
2. Pelamar belum pernah mendapatkan beasiswa di kampus Arab Saudi sebelumnya
3. Pelamar belum pernah Drop Out (dikeluarkan) oleh salah satu kampus di Arab Saudi
4. Bebas masuk di fakultas apapun kecuali fakultas kedokteran dan kesehatan
5. Setelah dinyatakan lulus, pelamar tidak boleh mengganti fakultas maupun prodi yang telah ia pilih saat mendaftar pertama kali
6. Mempunyai sertifikat yang menyatakan bahwa pelamar telah mahir dalam bahasa Arab baik lisan maupun tulisan
7. Khusus untuk pelamar (pelajar) putri, harus sudah mempunyai mahram yang tinggal di Arab Saudi, bisa suami, ayah atau keluarga yang bekerja di sana.

Untuk panduan, proses, teknis dan tahapan pendaftaran online, silakan baca Cara Mendaftar Beasiswa Najran University 2019

Demikianlah ulasan tentang Informasi Beasiswa Najran University Saudi Arabia 2019. Apabila terdapat ketidakjelasan yang ingin ditanyakan, silakan tulis di kolom komentar. Dan jika menurutmu informasi ini bermanfaat, silakan share kepada teman dan saudara. Semoga bermanfaat.

Sumber referensi dan gambar: Kabar Beasiswa Universitas Najran (fb)

Baca juga informasi penting dan menarik lainnya melalui jelajah peta situs Di sini

0 Response to "Informasi Beasiswa Najran University Saudi Arabia 2019"

Post a Comment